Tuesday, 23 April, 2024

Hal Yang Harus Diketahui Tentang Sablon Kaos Manual


toko alat sablon medan

Dengan semakin menjamurnya usaha distro di Indonesia, maka layanan sablon kaos menjadi semakin banyak diminiati oleh para milenial. Terlebih di era seperti sekarang, cukup mudah sekali untuk anda memulai usaha sablon kaos ini, karena ada banyak toko sablon yang menjual peralatan sablon, seperti salah satunya ada toko alat sablon medan eragrafika.

Untuk teknik menyablonnya sendiri, sekarang bisa dikatakan cukup beragam. Mulai dari sablon kaos DTG, Cutting Vinyl, Heat Press, Sublimasi, dan cara sablon yang sudah cukup lumrah yakni sablon manual. Nah, pada kesempatan kali ini kami akan membahas lebih detail mengenai sablon manual, karena mengingat metode sablon ini terbilang metode sablon yang paling tua.

Dikatakan sablon manual karena memang dilakukan secara manual tanpa bantuan mesin. Yang dimana untuk proses penyablonannya sendiri, dilakukan dengan menggunakan media screen dan tinta sablon, yang selanjutnya akan dilapis kepada kaos yang akan disablon. 

toko alat sablon medan
toko alat sablon medan

Untuk peralatannya sendiri, berikut peralatan-peralatan sablon yang bisa anda beli di toko alat sablon medan eragrafika. 

  • Kaos polos
  • Sarung tangan berbahan latex
  • Tinta sablon yang bagus
  • Foto emulsi
  • Lampu 250 watt 
  • Busa
  • Kaca bening
  • Rakel
  • Screen dan frame

Nah, setelah mempersiapakan berbagai peralatan sablon dari toko alat sablon medan, untuk menyablon kaos secara manual, maka berikut cara sablon kaos secara manual:

  • Mempersiapkan desain yang ingin disablon

Untuk desain gambar yang ingin disablon, anda bisa menggambarnya sendiri ataupun didesain melalui komputer, dan diprint sesuai dengan ukuran yang anda mau.

  • Melapisi screen dengan foto emulsi

Lapisi screen dengan menggunakan foto emulsi yang sudah dicampurkan dengan sensitizer. Tuang emulsi kepermukaan screen secara perlahan dan ratakan dengan menggunakan rakel. 

  • Panaskan screen beserta foto desain dengan menggunakan lampu 250 watt

Letakan screen dan yang diatasnya ada kertas transparan begambar desain yang anda buat sebelumnya, dengan menggunakan selotip. Arahkan lampu ke arah screen selama  10-15 menit, kemudian tarik perlahan kertas tersebut. 

  1. Menyiram screen dengan menggunakan air dingin
  2. Memulai proses sablon
  3. Memanaskan kaos bila ingin kering lebih cepat
  4. Membersihkan peralatan sablon, karena kalau tidak segera dibersihkan bekas tinta sablon akan sulit hilang.