MPASI atau makanan pelengkap ASI sudah bisa bunda berikan kepada si kecil ketika usianya sudah memasuki 6 bulan. Ada banyak sekali pilihan resep MPASI 6 bulan pertama yang bisa Anda berikan kepada si kecil. Nah, di sini kami akan coba memberikan beberapa resep terbaiknya kepada Anda.
1. Bubur Tim Nasi, Brokoli, dan Ikan Patin
Anda bisa memadukan manfaat brokoli dan ikan patin sebagai bubur terbaik untuk MPAS anak. Kedua bahan ini memiliki kandungan gizi seimbang yang bagus untuk kebutuhan tumbuh kembang anak.
Silahkan siapkan bahan-bahannya terlebih dahulu. Adapun bahannya yaitu seperti brokoli, fillet ikan patin yang sudah dicincang, beras secukupnya, dan bawang bombay yang sudah dicincang.
Masak semua bahan hingga mendidih kecuali brokoli. Masukkan brokoli di akhir agar tidak layu dan gizinya tetap terjaga. Setelah itu angkat dan hidangkan.
2. Nasi Tim, Wortel, dan Daging
Wortel sangat bagus sekali untuk kesehatan. Kandungan vitaminnya bagus untuk si kecil. Anda bisa mengolahnya menjadi sebuah bubur tim dengan mencampurkan wortel dengan daging.
Cara mengolahnya adalah dengan memasak semua bahan-bahan secara bersamaan hingga matang dan menjadi bubur. Setelah nasinya lunak, Anda bisa langsung mengangkat dan menyajikannya untuk si kecil.
3. Beras Merah dan Daging Sapi
Jika Anda ingin menyajikan bubur yang lebih spesial, beras merah dan daging sapi bisa menjadi dua bahan terbaik. Beras merah memiliki kandungan serat yang bagus untuk kebutuhan si kecil. Sedangkan daging sapi, tidak hanya lezat, juga memiliki manfaat yang bagus.
Bahan-bahannya pun mudah didapatkan. Adapun bahan-bahannya seperti beras merah, daun bawang, daging sapi yang sudah dicincang, air putih secukupnya, bawang putih, dan brokoli.
Masak semua bahan hingga matang kecuali brokoli. Sayur brokoli Anda masukkan terakhir agar kualitas gizinya tetap terjaga. Masak bubur hingga tekstur berasnya benar-benar lunak dan nyaman ketika dikonsumsi si kecil.
Demikian berbagai resep MPASI 6 bulan pertama yang bisa Anda coba berikan kepada anak-anak. Silahkan pilih salah satu atau variasikan semuanya agar si kecil tidak mudah bosan. Semoga bisa Anda jadikan sebagai rekomendasi makanan terbaik untuk anak-anak.