Friday, 20 September, 2024

Kandungan Dalam Susu S26 Terbaik Untuk si Kecil


susu S26

Setiap orangtua akan selalu mencintai anaknya. Mulai dari dalam kandungan semua sudah direncanakan. Termasuk mempersiapkan ASI eksklusif untuk si Kecil. Namun tidak semua Mam dapat memberikan ASI secara eksklusif, oleh sebab itu dengan memberikan susu S26 sebagai teman si Kecil dari Baik Jadi Hebat.

Memastikan si Kecil mendapatkan nutrisi yang cukup, saat periode emasnya akan membuat pertumbuhan si Kecil optimal. Pertumbuhan fisik dan otak sesuai tahapan perkembangan. Berikut zat-zat nutrisi yang penting untuk pertumbuhan si Kecil.

1. Kolin 

Zat makanan yang berasal dari kacang-kacangan, hati. Ikan, daging, sapi dan susu. Sangat penting untuk perkembangan otak dan mengoptimalkan fungsi daya ingat. Kolin yang berbentuk fosfatidilkolin (lesitin). Kolin bermanfaat sebagai vitamin B, yang berfungsi pada banyak reaksi kimia. 

Kolin berperan pada pembentukan sel saraf. Bila si Kecil sudah kekurangan Kolin dapat menyebabkan pertumbuhan kognitifnya terganggu dan kecerdasannya kurang dibandingkan anak seusianya.

susu S26
susu S26

2. Nukleotida

Di susu S-26 zat makanan penting ini harus ada. Zat Nukleotida dalam tubuh dapat membentuk DNA dan RNA yang memiliki fungsi untuk membentuk sel-sel dalam tubuh. Sekaligus ia bertugas memperbaiki sel-sel yang rusak.

Nukleotida membantu meningkatkan daya tahan tubuh si Kecil karena kandungannya yang banyak pada sistem pertahanan tubuh. Nukleotida juga dapat mencegah infeksi pada saluran cerna yang disebabkan bakteri, parasit dan virus. Juga dapat mempercepat penyembuhan diare. Sumber makanan yang banyak mengandung nukleotida yaitu:

  • tahu
  • udang
  • ikan
  • kerang
  • daging ayam.

3. Vitamin D

Vitamin D berguna untuk membantu penyerapan kalsium dan fosfor, berikut dengan metabolisme sel-sel tubuh. Juga berperan penting untuk pertumbuhan tulang dan gigi, serta menjaga kesehatan tulang.

Vitamin D banyak didapat dari berbagai sumber makanan seperti:

  • kuning telur
  • daging sapi
  • ikan sarden
  • ikan salmon
  • ikan tuna

Mam dapat menemukan zat ini dalam hati, keju dan susu. Kekurangan vitamin D pada si Kecil dapat menyebabkan tulang mereka menjadi rapuh dan mudah patah.

Sebagai bentuk cinta kasih Wyeth Nutrition S-26 pada Mam dan Pap yang setia memberikan asupan nutrisi susu S26 pada si Kecil yang berusia 1 tahun ke atas, ada program loyalti di website S-26 Loyalty Program. Kumpulkan poin setiap pembelian produk Wyeth Nutrition, lalu tukarkan dengan hadiah yang menarik untuk Mam dan si Kecil.