Saturday, 23 November, 2024

Sistem Pembayaran Faspay Virtual Account


Sistem Pembayaran Online Hotel

Sebagai perusahaan payment gateway pertama yang berizin dan bersertifikasi Bank Indonesia, Faspay terus berupaya untuk berinovasi mengembangkan produk baru untuk mengakomodasi kebutuhan masyarakat khususnya pebisnis dan konsumen online di era kekinian ini. Dengan diperolehnya sertifikat izin ini semakin menguatkan kepercayaan pengguna layanan Faspay kepada produk-produk yang dikeluarkan oleh Faspay.

Salah satu produk yang sangat dibutuhkan di era kekinian ini adalah sistem pembayaran online hotel yang memudahkan transaksi online antara merchant dan konsumen tentunya juga memiliki keamanan yang terjamin. Sebagai generasi kekinian, prinsip praktis, efektif dan aman sangatlah penting, tidak terkecuali dalam hal pembayaran transaksi online.

Tidak hanya dalam belanja online, untuk booking kamar hotel pun konsumen lebih menyukai reservasi secara online, karena memang cara reservasi secara konvensional sudah mulai ditinggalkan konsumen. Banyak opsi yang ditawarkan untuk pembayaran online dalam reservasi kamar hotel, salah satunya dengan virtual account sebagai sistem pembayaran online hotel.

Faspay telah bersinergi dengan bank-bank di Indonesia seperti BCA, BRI, Danamon, Mandiri, Maybank, Permata Bank, dan BNI dan menghasilkan produk berupa virtual account, virtual account ini merupakan layanan yang diberikan bank-bank tersebut di atas kepada pihak Faspay untuk membuatkan rekening virtual bagi pelanggannya sebagai tujuan pembayaran.

Beberapa keuntungan jika Anda menggunakan sistem pembayaran online hotel dari wujud kerjasama antara Faspay dengan bank-bank tersebut: 

  1. Cepat, praktis dan aman. Dalam transaksi online Anda tidak perlu repot mengunduh bukti transfer sebagai alat untuk konfirmasi pembayaran dan tentunya sudah sangat terjamin keamanannya.
  2. Tidak perlu ke Anjungan Tunai Mandiri (ATM). Di zaman digital ini anda tidak perlu repot-repot ke ATM untuk bertransaksi online, Anda hanya perlu menggunakan aplikasi mobile banking di smartphone Anda. Caranya pun sangat mudah, Anda hanya tinggal login ke Aplikasi dengan memasukkan username dan password, kemudian pilih menu bayar, setelah muncul ikon pilihan bayar pilih menu pilihan lainnya dan pilih virtual account, masukkan nomor virtual account dan klik bayar.