Di Indonesia, ada banyak kampus yang menawarkan program jurusan desain grafis dan animasi untuk Anda. Jika tidak ingin mengambil pendidikan dalam rentang lebih lama, Anda bisa mengambil kursus singkat yang berkualitas. Kursus animasi dengan waktu pertemuan yang lebih singkat bisa menjadi pilihan untuk Anda yang kuliah jurusan lain atau bekerja pun. Yuk, segera manfaatkan peluang menjadi animator ternama masa depan dengan pendidikan yang berkualitas.
Kemampuan yang harus dimiliki calon mahasiswa
Jika Anda berencana mengambil pendidikan desain grafis dan animasi, sebaiknya lihat kemampuan dalam diri lebih dulu. Pasalnya, jurusan animasi membutuhkan beberapa kualifikasi yang menonjol dalam diri Anda agar bisa bersaing dengan pesaing lain. Apalagi era digitalisasi membutuhkan orang-orang yang memiliki sertifikasi lebih mumpuni, lho! Pastikan Anda memiliki beberapa kualifikasi yang mendukung berikut :
- Kemampuan menggambar
Mungkin Anda bertanya bahwa orang-orang yang mengambil jurusan kuliah animasi atau kursus animasi wajib memiliki kemampuan menggambar yang jempolan. Tidak harus jago menggambar, Anda wajib punya dasar menggambar yang cukup bagus.
Kalau tidak suka menggambar, maka jangan harap Anda bisa menguasai animasi dengan baik. Kalau Anda suka coret-coret sejak dulu, jurusan animasi merupakan pilihan yang paling ideal.
- Kreativitas yang mendukung
Kreativitas merupakan kunci utama para pekerja seni di bidang apa saja, termasuk desain grafis dan animasi. Jika Anda punya kemampuan menciptakan tokoh, cerita atau penggunaan warna yang menarik, maka peluang sukses di bidang animasi sangat besar.
Semuanya bisa dilatih sejak Anda masuk ke kursus animasi, tetapi kemampuan diri menjadi faktor penting agar hasil karya Anda bisa optimal kelak.
- Memiliki orientasi
Calon mahasiswa atau orang yang mengembangkan kemampuan di bidang animasi harus punya orientasi pada detail karya. Untuk membuat satu tokoh saja, Anda bisa membutuhkan waktu lebih lama dibandingkan seni lain.
Hal ini merupakan perkara lumrah sebab dunia animasi penuh dengan tantangan dan detail yang beragam. Jika Anda punya mimpi bergabung dengan perusahaan ternama dunia seperti Marvel, Disney, Ghibli, dan lain-lain, kenapa tidak?
- Kemampuan menyampaikan pesan
Setiap gambar yang Anda hasilkan selalu memiliki pesan yang tertuang sehingga Anda wajib memiliki kejelian tinggi. Ketelitian dalam menghasilkan gambar yang benar-benar hidup bukan hal yang mudah. Gambar bisa bergerak dan bercerita dengan baik perlu waktu dan proses yang lama. Jadi, pastikan Anda siap menikmati setiap tantangan dan proses yang seru untuk menciptakan karya besar tersebut.
Ketelitian, kesabaran, siap bekerja lebih keras, pantang menyerah, inovatif, dan seabrek sikap positif lain harus dimiliki animator sejati. Jika para animator menyerah di tengah jalan, maka Anda tidak bisa menyaksikan karya besar mereka terpampang di media.
Beberapa kemampuan menjadi seorang animator harus dimiliki sejak awal agar bisa lulus dengan nilai yang bagus. Anda bisa mengambil kursus animasi yang bisa memberikan pendidikan dan praktikum yang optimal.
Mimpi besar Anda untuk menjadi animator kelas dunia yang menciptakan hasil karya legend harus diwujudkan sejak sekarang. Ambil kursus singkat di IDS Digital College untuk meningkatkan skill dalam diri Anda menjadi lebih baik lagi.
Latih ketajaman Anda dalam menggambar sketsa manual dan digital sekarang juga! Siapkan diri Anda melakukan riset, belajar teknologi terbaru dan berhasil menciptakan karya animasi terbaik dengan mengambil pendidikan di IDS Digital College yang profesional dan terjangkau. Nah, apakah Anda sudah mantap mengambil jurusan animasi tahun ini?