Friday, 19 April, 2024

Keuntungan Investasi Reksa Dana


Investasi reksa dana

Reksa dana merupakan salah satu alat investasi yang banyak direkomendasikan oleh ahli keuangan. Dalam investasi reksa dana, modal dari para investor akan diolah oleh manajer investasi yang sudah profesional. Manajer investasi akan menginvestasikan uang anda ke beberapa portofolio efek seperti saham, obligasi, dan surat berharga.

Ada beberapa jenis reksa dana yang bisa anda pilih antara lain reksa dana pasar uang, reksa dana pendapatan tetap, reksa dana campuran, reksa dana saham, dan reksa dana index (RDI).

Investasi reksa dana

Investasi ini mempunyai banyak keuntungan dibandingkan dengan investasi konvensional seperti tabungan dan deposito. Beberapa keuntungan reksa dana antara lain:

1. Keuntungan yang relatif tinggi

Setiap investasi tentunya memiliki risiko. Namun, risiko tersebut juga diikuti dengan keuntungan yang besar. Reksa dana bisa memberikan untung rata-rata hingga 20% per tahun. Keuntungan yang cukup tinggi ini membuat reksa dana cocok dijadikan untuk investasi masa depan.

2. Tidak membutuhkan modal yang besar

Masih banyak masyarakat yang mengira bahwa butuh modal yang besar untuk bisa investasi. Padahal sekarang hanya dengan modal Rp 10.000, anda sudah bisa membeli reksa dana lho.

3. Risiko relatif rendah

Dalam reksa dana, manajer investasi membagi modal investor ke banyak instrumen. Sehingga jika salah satu nilai investasi turun maka akan tertutup oleh nilai investasi yang lain. Dengan begitu maka anda tidak perlu khawatir uang anda akan hilang.

4. Dikelola oleh profesional

Manajer yang mengelola dana investor reksa dana merupakan seseorang yang ahli dan profesional dalam bidang investasi. Hal itu memudahkan masyarakat yang kurang mengerti tentang investasi atau yang tidak mempunyai cukup waktu untuk memantau dan menganalisa investasi. 

5. Bisa dilakukan secara online

Seiring dengan kemajuan teknologi, investasi pun bisa dilakukan secara online, termasuk reksa dana. Anda hanya harus mendaftarkan diri di situs investasi online misalnya klikMAMI dari manulife. Setelah terdaftar, anda bisa melakukan transaksi melalui HP anda. Dengan begitu anda bisa menghemat waktu dan tenaga.

Jika anda ingin memulai investasi maka pilihlah situs yang terpercaya. Daftarkan diri anda dan mulai investasi di klikMAMI yang sudah terdaftar di Otoritas Jasa Keuangan dan mendapat banyak penghargaan di bidang investasi.